Powered by Blogger.

Blog Archive

20/05/2017

5 Tempat Penampakan UFo Di Indonesia

  Dramaqi       20/05/2017



Unidentified Flying Object atau yang lebih dikenal dengan singkatan UFO, merupakan objek terbang misterius yang kerap kali dihubungkan dengan kehadiran kendaraan milik makhluk asing dari luar angkasa atau Alien.

Kerap kali fenomena penampakan UFO membuat heboh masyarakat dunia. Seperti halnya di Indonesia, penampakan yang diklaim berbentuk piring terbang juga sempat beberapa kali membuat gempar.

Berikut ini lima penampakan UFO paling menghebohkan di Indonesia.

1. Gunung Agung 1973





Image: beritabali.com



Rupanya sudah sejak lama Alien menyambangi Indonesia. Tepatnya di Gunung Agung, Bali, pada tahun 1973 seorang wisatawan Jepang tengah memotret keindahan gunung.

Namun, saat hasilnya dicetak, ia mendapati sesosok objek terbang misterius berbentuk cakram. Foto tersebut pun dimuat dalam majalah Hito to Nippon yang diterbitkan satu tahun setelahnya dengan judul UFO di Atas Pulau Bali ? Dikutip dari betaufo.org pada(17/12/20012)

2. Pantai Cilamaya 1975





Image: betaufo.org



Ir. Tony Hartono yang tengah bersantai di menara pengeboran minyak Arco Arjuna, di lepas pantai Cilamaya, Jawa Barat, seketika memusatkan pandangannya kepada sebuah objek hitam di langit dan langsung memotretnya.

Setelah hasilnya dicetak, ia baru sadar bahwa benda tersebut adalah UFO. Foto tersbut pun ia kirimkan kepada rekannya di Amerika untuk diteliti. Foto itu kini menjadi salah satu penampakan UFO terkenal tak hanya di Indonesia, namun juga di dunia. Dikutip dari betaufo.org pada(20/3/2007).

3. Bendungan Hilir 2010



Ibukota Jakarta juga pernah kedatangan UFO, tepatnya September 2010, di daerah Bendungan Hilir. Tak hanya satu, namun ada banyak saksi mata yang melihat kejadian ini.

Penampakan berupa cahaya warna - warni membentuk formasi 'V' mengagetkan para pengunjung restoran yang berada dekat pada lokasi penampakan. Beberapa diantara mereka pun mengabadikannya dengan kamera. Belum ada bukti pasti mengenai apa sebenarnya objek tersebut, namun peristiwa ini kerap dikaitkan dengan Phoenix Light yang terjadi di Arizona. Dikutip dari betaufo.org pada(20/3/2007).

4. Bali 2015

Nampaknya Bali cukup akrab dengan 'kunjungan' para 'makhluk luar angkasa'. Dua tahun yang lalu, Ketut Pudja tengah memandu para turis asing yang berwisata. Tiba-tiba mereka dikejutkan dengan sebuah penampakan aneh di langit.

Ketut segera merekam penampakan tersebut dengan kamera yang ia bawa. Objek tersebut berupa dua buah cahaya merah melayang yang seketika berubah menjadi cahaya putih terang. Penampakan ini pun disebut-sebut salah satu penampakan UFO terjelas yang pernah terekam. Dikutip dari betaufo.org pada(20/3/2007).

5. Sidoarjo 1977



Dr.Ir.Aryono Abdulbakir kala itu tengah melakukan perjalanan dari Surabaya ke Malang bersama dua rekannya. Di tengah perjalanan, tepatnya di Porong, Sidoarjo, mereka berhenti untuk memotret objek di langit yang mereka kira meteor. Dikutip dari betaufo.org pada(20/3/2007).

Namun, saat tengah asyik mengambil foto, kejutan terjadi saat objek tersebut berbelok tajam seketika layaknya dikendalikan seperti sebuah pesawat dan menjauhi lokasi.

Itulah lima penampakan UFO paling menghebohkan di Indonesia. Memang UFO ataupun Alien menjadi hal yang sangat misterius dan kerap di perdebatkan mengenai kebenarannya.
logoblog

Thanks for reading 5 Tempat Penampakan UFo Di Indonesia

Previous
« Prev Post